Top
    bimasbuddha@kemenag.go.id
+62 811-1001-1809

STABN Raden Wijaya Raih Dua Penghargaan dalam ARJUNA Awards

Kamis, 25 Juli 2024
Kategori : Berita

Jakarta (Bimas Buddha) ------------- Sekolah Tinggi Agama Buddha Negeri (STAB) Raden Wijaya Wonogiri-Jawa Tengah berhasil meraih dua penghargaan, dalam ajang Apresiasi Kinerja Satuan Kerja ARJUNA Awards yang diselenggarakan oleh Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Surakarta. Penghargaan ini diberikan kepada satuan kerja (satker) dengan kinerja terbaik dalam berbagai kategori.

Dalam kesempatan tersebut STAB Negeri Raden Wijaya mendapatkan dua penghargaan yakni sebagai Juara II dalam dua kategori, yakni:

  1. Implementasi Digipay Terbaik Kategori Pagu Besar;
  2. Kecepatan Pemenuhan Kualitas Data Terbit Surat Hasil Rekonsiliasi (SHR) Kategori Pagu Sedang.

Pemberian penghargaan merupakan bagian dari kegiatan ARJUNA Awards yang diselenggarakan untuk mengapresiasi kinerja satuan kerja dalam pengelolaan keuangan.

Eko Budiyanto, perwakilan dari KPPN Surakarta, menjelaskan bahwa konsep ARJUNA diambil dari tokoh wayang Jawa, Arjuna, yang dikenal melakukan tapa brata untuk mendapatkan senjata sakti melawan Kurawa. "Bapak Ibu pengelola keuangan juga harus meluruskan niat dalam berkarya secara optimal, guna meningkatkan kinerja satuan kerja Bapak Ibu sekalian," jelas Eko di Surakarta pada Kamis (25/07/2024).

Melalui ARJUNA Awards ini, lanjut Eko KPPN Surakarta berharap dapat memberikan stimulan bagi para satuan kerja untuk terus meningkatkan semangat kerja dan memberikan performa terbaik dalam pengelolaan keuangan. Penghargaan ini juga diharapkan dapat menjadi dorongan bagi STAB Negeri Raden Wijaya dan satuan kerja lainnya untuk terus berinovasi dan meningkatkan kualitas layanan serta kinerja.

“Dengan pencapaian ini, STAB Negeri Raden Wijaya membuktikan komitmennya dalam pengelolaan keuangan yang baik dan efisien, serta terus berupaya untuk meningkatkan kualitas layanan kepada masyarakat. Selamat kepada seluruh tim dan civitas akademika STAB Negeri Raden Wijaya atas prestasi yang membanggakan ini,” tambahnya.

Eko menambahkan prestasi ini menjadi bukti nyata dedikasi dan kerja keras dari seluruh jajaran manajemen dan staf di STAB Negeri Raden Wijaya. Keberhasilan dalam meraih penghargaan ini tidak hanya mencerminkan kinerja keuangan yang baik, tetapi juga komitmen terhadap transparansi dan akuntabilitas dalam pengelolaan dana publik.

Ketua STAB Negeri Raden Wijaya, Dr. Sulaiman., mengungkapkan rasa syukurnya atas pencapaian ini. "Penghargaan ini adalah hasil kerja keras dan kerjasama dari seluruh tim di STAB Negeri Raden Wijaya. Kami akan terus berusaha meningkatkan kinerja kami, baik dalam hal pengelolaan keuangan maupun dalam memberikan pendidikan berkualitas kepada mahasiswa," kata Dr. Sulaiman.

Sebagai salah satu institusi pendidikan tinggi di bidang agama Buddha, STAB Negeri Raden Wijaya terus berkomitmen untuk memberikan kontribusi positif bagi masyarakat dan bangsa. Penghargaan ini diharapkan dapat menjadi motivasi tambahan bagi seluruh civitas akademika untuk terus berinovasi dan berkarya dalam mendukung misi dan visi institusi.

Dr. Sulaiman menyebut kegiatan apresiasi seperti ARJUNA Awards ini sangat penting dalam memberikan pengakuan atas usaha dan prestasi yang telah dicapai oleh satuan kerja. Hal ini juga menjadi pengingat bahwa setiap unit kerja memiliki peran penting dalam mendukung tujuan pemerintah dalam hal transparansi dan efisiensi pengelolaan keuangan negara.

“Dengan semangat yang baru, STAB Negeri Raden Wijaya siap untuk terus berprestasi dan memberikan yang terbaik bagi masyarakat. Ke depan, institusi ini berencana untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan dan layanan, serta memperkuat tata kelola yang baik dalam setiap aspek operasionalnya. Semoga penghargaan ini menjadi awal dari lebih banyak pencapaian di masa mendatang,” harap Ketua.

 

 


Sumber
:
Humas STABN Raden Wijaya
Penulis
:
Budiyono
Editor
:
Budiyono

Berita Terkait