Pada 27 April Peringatan HUT 60 Sangha Agung Indonesia dilaksanakan di Sriwijaya Hall Vihara Borobudur, Medan-Sumatera Utara. Menag Lukman hakim Saiffudin yang berkesempatan memberikan sambutan menyampaikan apresiasinya secara khusus untuk keluarga Buddhayana Indonesia.
“Pada umur yang ke 60 sangha agung Indonesia yang telah banyak memberikan pelayanan kepada umat Buddha Indonesia, hal ini tidak lepas dari jasa seorang guru yaitu alm. maha Bhikksu Ashin Jinarakkhita,” ucap Menag terkait kontribusinya dalam ikut memajukan kehidupan beragama di Indonesia dan mengembangkannya.
Penghargaan tersebut lanjut Menag adalah atas keberhasilannya membangunkan kembali Agama Buddha sejak keruntuhan Majapahit yang dikenal dengan (Buddha Jayanti). Hal ini dengan ditandai perayaan waisak nasional pertama pada tahun 1953.
Alm. Maha Biksu Ashin Jinarakkhita adalah Bhikksu pertama Indonesia. Ia telah mendapatkan bintang jasa Mahaputera tahun 2015 dari Presiden Republik Indonesia (Dr. H. Susilo Bambang Yudhoyono).
Dihadiri oleh kanwil Kemenag provinsi Sumatera Utara, ketua Sangha Agung Indonesia serta Bhikkhu dan Bhikkhuni yang bernaung didalam Sangha Agung Indonesia, ketua umum Majelis Buddhayana Indonesia, para ketua Majelis Agama Buddha daerah Provinsi Sumut, Plt. Pembimas Buddha Sumut, ketua Permabudhi sumut, serta para tokoh Agama Buddha Sumut.