Top
    bimasbuddha@kemenag.go.id
+62 811-1001-1809
Puslitbang LKKMO Gelar Persiapan Omnibus Riset dan Survei Zona Integritas

Asesmen ASN, Caliadi: Jadikan Ajang Strategis Pengembangan Kompetensi

Senin, 04 November 2019
Kategori : Berita

Ditjen Bimas Buddha melakukan Asesmen terhadap ASN dilingkungan Kementerian Agama, Jakarta (4/11). Dirjen Bimas Buddha Caliadi yang membuka kegiatan mengajak untuk mengembangkan kompetensi.

“Jadikan asemen ini sebagai ajang strategis untuk menguji dan mengembangkan kompetensi sehingga dapat membawa kebaikan bagi kita semua,” tuturnya.

Dikatakan Caliadi ASN harus memiliki 3 kemampuan yakni kemampuan teknis, managerial dan culture. Ketiganya harus menghasilkan output yang jelas.

“Asesmen adalah sebuah penguji kompetensi dimana letak kelemahan dan kekuatan kita. Bahwa di dalamnya ASN yang memiliki salah satu jabatan yakni yang pertama harus memiliki kompetensi teknis karena sekarang ini tidak seperti dulu tetapi sekarang outputnya sudah jelas. Lalu yang kedua harus memiliki kompetensi managerial. Ketiga kompetensi culture,” lanjutnya.

“Diharapkan kegiatan ini tidak dianggap sebagai semata-mata kegiatan belaka tetapi sebagai uji kompetensi untuk mengukur kelemahan dan kekuatan masing-masing. Semoga dapat membawa kebaikan pada institusi kita,” tutup Caliadi.

Menurut Kasubag Kepegawaian Ning Sibekti asemen ini ditujukan untuk menggali profil pegawai. Hal ini berguna membantu pimpinan dapat menentukan kebijakan dalam penempatan ataupun peningkatan kompetensi.

Mengundang tim asesor independent, asemen ini terbagi menjadi 3 sesi. Pertama sesi psikotes, lalu sesi leaderless grup discusion, dan diakhiri sesi wawancara. Diikuti seluruh Eselon III dan IV  pegawai Ditjen Bimas Buddha dan 1 orang dari Ditjen Bimas Hindu. 


Sumber
:
Penulis
:
Tim Humas
Editor
:
Budiyono

Berita Terkait