Top
    bimasbuddha@kemenag.go.id
+62 811-1001-1809
Puslitbang LKKMO Gelar Persiapan Omnibus Riset dan Survei Zona Integritas

Ribuan Umat Buddha Peringati Hari Magha Puja 2566 B.E./2023 di Pelataran Candi Borobudur

Minggu, 05 Maret 2023
Kategori : Berita

Jakarta (Bimas Buddha) ------------ Ribuan umat Buddha dari berbagai daerah ikuti peringatan Magha Puja 2566 B.E./2023 di pelataran Candi Borobudur Magelang, Jawa Tengah. 

Direktur Urusan dan Pendidikan Agama Buddha Nyoman Suriadarma menyampaikan bahwa tahun ini pertama kali peringatan Magha Puja dilaksanakan di pelataran Candi Borobudur.

Nyoman menyebutkan bahwa dalam agama Buddha itu ada empat Hari Raya yakni Waisak, Kathina, Magha Puja, dan Asadha.

“Magha Puja memperingati peristiwa yang terjadi di kehidupan Buddha, yaitu berkumpulnya 1.250 seorang bhikkhu yang semuanya mencapai kesucian tertinggi tanpa diundang,” ungkap Nyoman.

Peringatan Magha Puja 2566 B.E./2023 di pelataran Candi Borobudur diwarnai hujan lebat namun hal itu tidak menyurutkan semangat umat Buddha untuk mengikuti prosesi peringatan sampai selesai.

“Ini berkah, tahun depan belum tentu dapat hujan, kami juga bangga karena umat Buddha dan Bhikkhu Sangha tetap duduk dengan tenang,” ucapnya.

Ketua Panitia Penyelenggara Sri Diana Widowati mengatakan peringatan Magha Puja merupakan salah satu hari raya umat Buddha.

“Peringatan Magha Puja mengenang Sang Buddha saat membabarkan Dharma diantaranya pentingnya umat menghindari perbuatan jahat, menambah kebajikan, kesucian hati dan pikiran,” jelasnya.

Sri Diana Widowati berharap semoga umat Buddha dapat mewujudkan fungsi Candi Borobudur sebagai tempat ibadah bagi umat Buddha.


Sumber
:
Humas Buddha
Penulis
:
Tim Humas
Editor
:
Budiyono

Berita Terkait