Medan (Humas Buddha) ---------- Konggres XI Hikmahbudhi dihadiri oleh Presiden Republim Indonesia, Ir. H. Joko Widodo secara daring, tahun ini pelaksanaan Konggres bertempat di Kota Medan Sumatera Utara, Sabtu 01/05.
Dirjen Bimas Buddha, Caliadi membuka Kongres XI Hikmahbudhi Pada kesempatan ini, Caliadi berharap agar pemuda Buddhis ini mampu menjadi penggerak modernisasi dan agen perubahan.
"Mahasiswa sebagai generasi muda intelektual Buddhis harus memiliki pengetahuan, keterampilan, dan sikap yang memadai, sekaligus harus mampu menjadi penggerak modernisasi sekaligus agen perubahan dengan menerapkan nilai-nilai luhur ajaran Buddha dalam menghadapi problematika saat ini," ungkap Caliadi di hadapan peserta kongres.
Selanjutnya, Caliadi juga sampaikan bahwa Kongres XI Hikmahbudhi ini sangat penting sebagai keberlanjutan kaderisasi.
"Kongres ini sangat penting karena peranan strategis Himpunan Mahasiswa Buddhis Indonesia (HIKMAHBUDHI) yang memiliki program kaderisasi bagi mahasiswa Buddhis di Indonesia sebagai calon pemimpin bangsa masa depan," lanjutnya.
Lebih lanjut Dirjen berpesan mahasiswa sebagai bagian dari generasi milenial Indonesia harus siap dalam menghadapi tantangan globalisasi, menuju era maju yang tidak terlepas dari perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi informasi.
“Mahasiswa sebagai bagian dari generasi milenial Indonesia harus siap dalam menghadapi tantangan globalisasi, menuju era maju yang tidak terlepas dari perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi informasi. Mahasiswa Buddhis Indonesia sebagai calon penerus estafet kepemimpinan nasional harus peka terhadap perkembangan dunia. Perkembangan dunia digital menuntut generasi milenial untuk lebih meningkatkan kompetensi yang multi talenta sehingga dapat menjawab tantangan kehidupan yang serba cepat perubahannya” pungkasnya.
Hadir dalam acara Konggres Kongres XI Hikmahbudhi:
1. Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Prof. Dr. H. Muhadjir Effendy., M.A.P .
2. Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Dr. H. Sandiaga Salahuddin Uno., B.B.A., M.B.A.
3. Juru Bicara Presiden RI, Dr. Mochammad Fadjroel Rachman., S.E., M.H.
4. Staf Ahli Gubernur Sumatera Utara
5. Dirjen Bimas Buddha RI
6. Anggota DPRD Provinsi Sumatera Utara
7. Anggota Sangha
8. Tokoh Agama
7. Pembimas Buddha Provinsi Sumatera Utara
8. Penyelenggara Bimas Buddha Kota Medan